Air Mancur Menari Pertama di Indonesia

 

Semarang Bridge Fountain

 

suasana malam di sungai Banjir Kanal barat

 Semarang Bridge Fountain adalah air mancur menari pertama di Indonesia yang terletak di Jl. Jenderal Sudirman, Kota Semarang, Jawa Tengah. Keindahannya tidak kalah dengan Jembatan Banpo di Sungai Han, Korea Selatan. Di Jembatan Kanal Banjir Barat atau biasa disebut Banjir Kanal Barat itu, Pertunjukan dancing fountain bisa disaksikan gratis, yaitu air mancur dengan berbagai warna akan menari di sepanjang tepi kanan dan kiri jembatan. 


Semarang Bridge Fontain

 

  Jembatan Banjir Kanal Barat sebelumnya hanyalah sebuah jembatan penyebarangan biasa. Disepanjang jembatan itu hanya diterangi oleh lampu jalan saja, Namun sekarang, jembatan tersebut disulap sedemikian rupa oleh pihak Pemerintah Kota Semarang menjadi atraktif dan menarik. Jadilah Jembatan Banjir Kanal Barat kini sebagai salah satu destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Kota Semarang.


view dari atas


 Semarang Bridge Fountain hanya dimainkan setiap weekend saja. Tepatnya, pada hari Jumat dan Sabtu, pertunjukan akan dimainkan dalam dua sesi, yang pertama mulai pukul 19.30 hingga 20.00 WIB. Sedangkan penampilan yang kedua, dimulai pada pukul 21.00 sampai 21.30 WIB, Dengan durasi sekitar 30 menit, gemerlap warna-warni air mancur yang dinamai Moonlight Rainbow Fountain itu akan menari memanjakan mata kita dengan iringan beberapa lagu, sungguh sangat indah..

 

simak juga videonya berikut ini;






Comments

Popular posts from this blog

7 Tempat Wisata Gratis di Yogyakarta

HARTA KARUN DI BELUKAR SEMERU